img
cbox
Join This Site

Alexa


Pernikahan Gay Pertama Di Perancis






Halo SObat SG, Otoritas Prancis akhirnya menyelenggarakan pernikahan gay pertama. Dua pasangan pria, Vincent Autin dan Bruno Boileu menjadi pengantin gay pertama dari negeri ayam jantan.

Dikutip dari theguardian, Prosesi tersebut berlangsung di Montpellier. Sekitar 600 keluarga dan tamu datang dari beragam profesi. Aktivis, jurnalis, dan seorang menteri menghadiri pernikahan tersebut.

September lalu, Menteri Perempuan Najat Vallaud-Belkacem telah meminta kepada Autin untuk menjadi pengantin gay pertama. Autin pun setuju.

Begitupula dengan Boileu yang sudah hidup bersama dengannya sekitar tujuh tahun.Mereka akan mengadopsi seorang anak dan mengganti namanya menjadi Boileu-Autin.

Praktik pernikahan gay menjadi yang pertama pascapengesahan Undang-Undang Pernikahan Gay dan Adopsi disahkan sepuluh hari lalu. Pernikahan ini mendapat penolakan warga.

Beberapa saat sebelum pengantin tiba, beberapa aktivis anti-pernikahan gay berunjuk rasa. Mereka mencoba masuk ke lapangan dari belakang. Para demonstran membawa kembang api dan tabung gas.  Hanya, mereka berhasil diamankan oleh polisi.

Semoga Bermanfaat :)
Bila Ada Yang Ingin Ditanyakan Silahkan Berkomentar

Sumber
Diposting oleh — Kamis, 30 Mei 2013

Belum ada komentar untuk "Pernikahan Gay Pertama Di Perancis"